Photoshop - Blemish Removal

Untuk skala mikro retouch, kita akan melakukan editing pada level pixel kecil. Misalnya membersihkan blemish (cacat atau noda) pada wajah, kulit. Atau dapat berupa cacat lainnya pada tembok atau apapun.

Untuk skala makro, umumnya kita akan melakukan retouching seperti skin smoothing, matching color, dan sejenisnya. Ini akan dibahas pada artikel yang lain.

Blemish removal atau menghilangkan noda, tools yang umum digunakan adalah Spot Healing Brush. Tool ini sangat cocok dan bekerja baik untuk area kecil.



Spot Healing Brush memudahkan kerja editing dengan membiarkan Photoshop melakukan sampling untuk area yang akan digunakan. Ada kalanya hasilnya tidak sesuai harapan kita, pada saat itu kita sudah perlu mengganti tool dengan Healing Brush Tool

Tips Retouching / EditingYang perlu diperhatikan, setiap melakukan editing, melakukan perubahan pada layer baru, tanpa merusak image asli, adalah suatu kebiasaan yang perlu diterapkan.

Tips ShortcutAlt + Mouse Scroll Button : Zoom in - out, memudahkan kita saat melakukan retouching blemish. Tidak perlu memilih Tool Magnifier.

Saat melakukan blemish removal, kita akan mengarahkan pointer ke arah yang akan dibersihkan, tentu akan repot bila harus memilih tool magnifier atau menekan tombol Ctrl dan +.  Akan lebih mudah bila menggunaka shortcut diatas. Tinggal arahkan mouse pointer ke area yang akan diedit, lalu tekan Alt dan Mouse scroll.

Setelah melakukan blemish removal, perlu juga kita melihat secara detail (zoom in) dan melihat secara keseluruhan (zoom out) untuk melihat secara keseluruhan, apakah hasil retouch nampak natural.

Tips, kadang kita terlalu asik menghaluskan kulit dengan membuang blemish (noda atau cacat), hal yang perlu diperhatikan, sejauh mana kita akan me-retouch? Ini perlu diperbincangkan dengan klien Anda. Saran yang dapat saya berikan, bila noda permanen, biarkan tetap ada. Bila blemish berupa komedo, atau jerawat bisa dihilangkan. Jangan hasil akhir retouch menjadi tidak natural, karena misalnya tahi lalat dihilangkan.

Contoh hasil blemish removal dengan menggunakan Spot Healing Brush.

Dapat diperhatikan, gambar asli di layer Original Image, layer editing atau perubahan pada Layer Retouching. Untuk memudahkan editing, dengan membuat layer plan, layer untuk coret-coret dimana kita rencana melakukan editing. Dalam hal ini ada di Layer Plan, yang berisi gambar tanda panah merah.





Tips Menghilangkan Kerutan saat sesi Foto

Bila Anda ingin mengurangi kerut pada wajah, dapat dilakukan saat sesi foto. Coba gunakan pencahayaan yang lembut dengan menggunakan Softbox besar. Bila softbox relatif kecil, coba dekatkan subjek dengan sumber cahaya. Perhatikan juga angle sumber cahaya terhadap subjek. Idenya adalah mencegah timbulnya bayangan pada kerutan, atau meminimalkan bayangan kerutan.

Photoshop - Blemish Removal Photoshop - Blemish Removal Reviewed by noname needed on December 21, 2017 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.